Friday, February 18

Tribute to XF

365 hari kulewati bersama kalian
dari hari pertama, dimana kita tidak mengenal satu sama lain
dari hari pertama, dimana kita masih ragu untuk menyapa satu sama lain
dan dari awal saat pertama kita bahkan tidak dapat mengingat nama satu sama lain.

Namun hari demi hari kita lewati bersama
suka dan duka kita lalui semuanya

di saat ibu bapak guru marah karena kelakuan kita,
kita sadar betapa bodohnya dan betapa kekanak-kanakannya kita

di saat salah seorang dari kita tertimpa suatu masalah,
kita hadir di sana membantu satu sama lain.

Masih teringat jelas di otakku, Silvanus dan Orvin yang berbuat konyol.
Tentu kalian tidak akan pernah lupa, di saat kata "U SUCK" dapat membawa bencana

Masih teringat jelas pula di benakku, di saat pelajaran olahraga dan ktia semua bermain hujan,
kelas pun tak lain lagi berubah menjadi arena ice skating.

Ingatkah pula kalian, hari dimana ketua kelas semester 1 kita berulang tahun?
Semua masih dengan sangat amat jelas ada di ingatanku.
Tepung dimana-mana, telur dimana-mana, dan masih banyak lagi
Namun itu tak lebih dari ungkapan kita untuk sekedar mengucapkan,
"SELAMAT ULANG TAHUN DEMSY!" dengan cara yang lain

Teringat lagi olehku, dimana kaos gabut mulai beredar.
Anggota kelas kita yang adalah pencetusnya.
"I dont care about my work, only care about my salary"
ya, itu adalah filosofi gabut yang kita banggakan.
Ingatkah kalian, Albert dan Dimas serta Djamal hampir kena imbasnya?

Masih bergema di telingaku,
"I gabut, You gabut, We are gabut family"
tentu kau tau lanjutannya,
"I will get good score and you'll get your salary, we are gabut family"
aku tak akan pernah lupa lagu itu karena itu lagu yang sangat melambangkan kita,
Sefuluh Eph

kata terakhir di atas juga tentu akan mengingatkanmu kan pada blog kelas kita yang dibuat si bocah kendi.
Aku pun tak akan lupa, dengan admin yang selalu gembira.
Tahukah kau apa kenanganku dari blog kelas itu?
"prediksi soal mat budi: pak budi ketabrak truk"

Tidak ada kelas yang bisa membuat video sampai dilike 50 orang..
Kalian tentu tahu yang kumaksud.
Ya! Amazing Race(is)!
Mulai dari grup Jawa, Batak serta Cina saling berlomba dalam video yang dikemas
oleh sang editor kita Bebeb.
Tak luput pula foto-foto hasil Bebeb yang selalu membuat kita tertawa terpingkal-pingkal
serta kasus penculikan "gw Grego" yang kontroversial

Aku juga tak akan pernah lupa dengan setiap melodi yang lahir dari mulut kita
lagu-lagu yang tercipta secara spontan dan membawa tawa-tawa kecil kita
mulai dari lagu si Abing, lagu hari ini hari Senin, Jamal serta Yesus dan masih banyak lagi.

Kelas mana lagi yang bermain donal bebek saat jam kosong?
kita memiliki banyak sekali permainan yang kita buat sendiri
dan kita larut di dalamnya.
botol aqua, pesawat kertas, teralis jendela, dan apapun yang ada di sekitar kita,
berubah menjadi sesuatu yang menyenangkan

celotehan-celotehan kocak kita,
sepikan-sepikan maut kita,
candaan-candaan kita,
setiap hal yang kita lakukan
akan selalu mewarnai kenangan indahku

Pasti orang lain mengira kita satu sama lain memiliki banyak kesamaan,
sehingga dapat menciptakan suatu kelas yang kekompakkannya mengalahkan apapun.
Tidak! XF terdiri dari banyak jenis.
mulai dari grup si berat yang selalu mewarnai kelas,
Cina medan penipu serta bekasiers sejati,
bibir miring, grup kiri depan yang selalu menyimak pelajaran,
batak gila, bencong gila, grup si tipis, mata scanner, sampai trio freak
Tidak akan pernah terlupakan olehku, sedikitpun.
Perbedaan yang ada di antara kita adalah kekuatan kita, untuk membangun kelas yang solid.

Semua itu hanyalah segelintir pengalaman yang kita rasakan.
Kita mungkin tidak dapat mengingat semuanya dengan jelas,
namun satu hal yang aku yakin, selalu kita semua ingat,
dalam X-F, kita adalah KELUARGA.

No comments:

Post a Comment